Sebab Anak Jadi Si Penakut
Jumat, 13 Desember 2019
Edit
Penyebab Anak Menjadi Penakut
Kamu perlu tahu mengapa anak menjadi penakut. Kalau mereka
takut biasanya menutup mata dengan cepat, menghindar atau bahkan dapat
berteriak. Hingga ada yang menangis. Ini sangat ironis. Tentu saja ada penyebab
yang membuat mereka sangat takut.
Jika sekolah menjadi tempat yang menakutkan bagi mereka. Tentu
ini menjadi masalah besar bagi orangtua. Karena sekolah tempat mereka mencari
ilmu dan mendapatkan pengalaman yang baik dan banyak. Sekolah harus mampu
menjadi rumah kedua mereka setelah rumah atau keluarga.
Jika dibiarkan berlarut-larut akan berakibat pada mental
mereka dikemudian hari. Ini karena sikap ketakutan yang berlebihan. Mungkin saja
karena mereka sering dijahili temannya atau pelajaran yang sulit namun anak
tidak mampu mengungkapkannya karena mereka takut. Oleh karena itu kita selaku
guru atau orangtua harus mampu untuk menyingkirkan penghalang tersebut dari
anak.
Berikut hal-hal yang menyebabkan mereka takut :
Trauma
Anak mungkin saja trauma dengan hal yang pernah dialami
sebelumnya. Misal saja saat dijahili temannya hingga berakibat dia menangis
lantas pulang tanpa sepengetahuan guru. Ini dapat menyebabkan dia trauma,
karena pengalaman yang tidak baik tersebut di sekolah. Sebaiknya kita
membimbingnya dan memberikan arahan kepada teman-temannya untuk tidak melakukan
hal yang buruk tersebut dan memberikan anak kita rasa aman setelahnya agar
tidak takut lagi.
Kebiasaan ditakut-takuti
Anak yang ditakut-takuti ini awal yang tidak baik untuk
seterusnya. Misal saja di sekolah jangan seperti ini, nanti kamu bisa begini. Anak
dengan pola pikir yang kita terapkan demikian akan menjadi anak yang penakut
karena mereka akan berhenti mencoba. Padahal anak-anak itu mereka memiliki rasa
penasaran untuk berbuat. Namun jika kita membatasinya untuk berbuat lama
kelamaaan mereka akan ketakutan untuk berbuat sesuatu.
Baiklah, demikian hal-hal yang menyebabkan anak menjadi
penakut di sekolah. Hal-hal tersebut sebaiknya dihindari dan ditanamkan pada
diri anak untuk menjadi pribadi yang pemberani dan mampu menghadapi segala
masalah mereka di sekolah.